Minggu, 17 November 2013

TIPS MEMILIH SMARTPHONE YANG BERKUALITAS








Smartphone atau yang biasa disebut posel pintar merupakan teknolgi ponsel terbaru dengan fitur dan performa yang lebih mempuni. Karena kelebihannya banyak orang yang yang berlaih ke samrtphone demi menikmati sederet fitur menarik dan kemampuan akses internet yang lebih baik.
Bagi anda yang berniat membeli smartphone dengan budget pas-pasan, dan disisi lain anda merasa ragu dengan kinerja smartphone yang akan anda beli, berikut beberapa tips untuk memilih samrtphone agar nantinya anda tidak kecewa usai mengeluarkan sejumlah uang untuk membelinya.

TIPS MEMILIH SMARTPHONE BERKUALITAS.

  • Kebanyakan smartphone tidak dilengkapi dengan tombol Qwerty, jadi pastikan touchscreen ponsel tersebut bekerja dengan baik. Jangan sampai sensitifitas layar sentuh bermasalah, karena tidak ada tombol alternatif (Qwerty).
  • Pastikan smartphone yang anda beli sudah support HSDPA (berkecepatan tinggi). Jika anda gemar berinternetan maka usahakan anda tidak membeli smartphone yang hanya support jaringan GPRS dan EDGE, karena kecepatan akses internet tidak maksimal, kecuali saat anda menggunakan jaringan Wi-fi.
  • Sebaiknya anda jangan membeli smartphone yang CPU Processor nya dibawah 1 Ghz Processor akan menentukan kecepatan kinerja ponsel anda, maka pilihlah Processor minimal 1 Ghz dan jangan dibawahnya.
  • Usahakan anda membeli smartphone yang sudah banyak digunakan orang, meskipun ia produk cina. Jangan berspekulasi membeli smartphone keluaran terbaru sementara anda belum mngetahui kualitas dan kinerja ponsel tersebut. Jika anda berniat membeli smartphone cina, maka pilihlah vendor yang sudah cukup dikenal.
  • Terakhir, jangan lupa meminta garansi. Mintalah buku garansi dari konter tempat anda membeli ponsel tersebut untuk mengantisipasi kerusakan ponsel secara cepat karena kulaitas yang tidak cukup bagus.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar